Kamis, 26 Januari 2012

Dresses Wanita Edition's

Dress Kaos Salur Yuni Shara Kantong 2
Lebar dada/panjang: 52/102cm
Harga : Rp.50.000,-/pc


Dres Kaos Polos Belakang Silang
Size: Lebar dada/panjang: 51/117cm
Harga : Rp. 40.000,-/pc



Dres Kaos Polos Yuni Syara Kantong 2 
Size: Lebar dada/panjang: 50/130cm
Harga : Rp. 65.000,-/pc

Dress Spandex Tangan Puff Bawah Salur Warna 
Lebar dada/panjang: 45/90cm
Harga : Rp.56.000,-/pc



Dress Kaos Salur Yuni Shara Kantong 2
Lebar dada/panjang: 52/102cm
Harga : Rp.50.000,-/pc

Tips Menjadi Wanita Paling Bahagia Di Dunia

TIDAK... Bagi perbuatan yang dapat menyia-nyiakan umurmu, seperti senang membalas dendam dan berselisih dengan perkara yang tidak ada kebaikan di dalamnya.

TIDAK... Bagi sikap yang lebih mengutamakan harta benda dan mengumpulkannya, ketimbang sikap arif untuk menjaga kesehatanmu, kebahagiaanmu, dan waktu istirahatmu.

TIDAK... Bagi perangai yang suka memata-matai kesalahan orang lain, menggunjing aib orang lain (ghibah) dan melupakan aib diri sendiri.

TIDAK... Bagi perangai yang suka mabuk kepayang dengan kesenangan hawa nafsu, menuruti segala tuntutan dan keinginannya.

TIDAK... Bagi sikap yang selalu menghabiskan waktu bersama para pengangguran, dan memboroskan waktu berjam-jam untuk bergurau dan bermain.

TIDAK... Bagi perilaku acuh terhadap kebersihan dan keharuman tubuh, serta masa bodoh dengan tempat tinggal dan ketertiban lingkungan.

TIDAK... Bagi setiap minuman yang haram, rokok, dan segala sesuatu yang kotor dan najis.

TIDAK... Bagi sikap yang selalu mengingat-ingat kembali musibah yang telah lalu, bencana yang telah terjadi, atau kesalahan yang terlanjur dilakukan.

TIDAK... Bagi perilaku yang melupakan akhirat, yang lalai membekali dirinya dengan amal saleh untuk menyongsongnya, dan yang lengah dari peringatan tentang kedahsyatannya.

TIDAK... Bagi perangai membuang-buang harta benda dalam perkara-perkara yang haram, berlaku boros dalam perkara-perkara yang mubah, dan perilaku yang dapat memangkas perkara-perkara ketaatan.



YA... Untuk senyummu yang cantik, yang mengirimkan cinta, dan mengutus kasih sayang bagi orang lain.

YA... Untuk kata-katamu yang baik, yang membangun persahabatan dan menghapuskan rasa benci.

YA... Untuk sedekahmu yang dikabulkan, yang membahagiakan orang-orang miskin, menyenangkan orang-orang fakir, dan mengenyangkan orang-orang lapar.

YA... Untuk kesediaanmu duduk bersama Al-Qur'an seraya membaca, merenungi, dan mengamalkannya, sambil bertaubat dan beristighfar.

YA... Untuk kesediaanmu berdzikir, beristighfar, tenggelam dalam doa, dan senantiasa memperbaiki taubatmu.

YA... Untuk usahamu dalam mendidik anak-anakmu dengan agama, sunnah, dan nasihat yang bermanfaat bagi mereka.

YA... Untuk rasa malumu dan hijab (penutup aurat) yang diperintahkan Allah, karena hanya itulah cara untuk menjaga dan memelihara dirimu.

YA... Untuk pergaulanmu dengan wanita-wanita yang baik dan takut kepada Allah, mencintai agama dan menghormati nilai-nilainya.

YA... Untuk baktimu terhadap orangtua, silaturahim pada saudaramu, menghormati tetangga, dan menyantuni anak-anak yatim.

YA... Untuk membaca sesuatu yang bermanfaat dengan menelaah buku yang menarik dan berfaedah, buku yang menyenangkan dan memberi tuntunan.

Sumber : Dikutip dari buku “Menjadi Wanita Paling Bahagia di Dunia” - DR. Aidh al-Qarni

Rahasia Kecantikan Alami Wanita Muslimah

Sebagai wanita, Anda perlu tau tips dan rahasia kecantikan alami wanita muslimah. Untuk cantik tak selalunya mahal, Islam telah mengatur banyak hal, termasuk di dalamnya kecantikan dan kesehatan bagi para wanita. Rahasia kecantikan alami wanita muslimah pada dasarnya bersumber dari kecantikan batin. Sebab secantik apapun kecantikan fisik, tanpa dibarengi dengan kecantikan batin, maka kecantikan tersebut hanya akan bertahan beberapa waktu saja alias tidak abadi. Rahasia kecantikan alami wanita muslimah memadukan dua kecantikan yang cukup penting bagi wanita, yakni kecantikan lahir dan batin. Atau lebih sering dikatakan sebagai inner beauty.


Untuk lebih jelasnya, berikut ini beberapa tips dan rahasia kecantikan alami wanita muslimah yang bisa Anda coba untuk meningkatkan kualitas kecantikan diri Anda;

1. Wudhu merupakan rahasia kecantikan alami wanita muslimah yang cukup luar biasa. Wudhu bukan hanya setakat rutinitas pekerjaan ibadah saja. Wudhu memiliki khasiat luar biasa untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa rutinitas membasuh kulit muka sebanyak lima kali dalam sehari akan mencegah terjadinya kanker kulit sekaligus menjadi facial wajah yang membantu membersihkan kulit wajah. Dengan demikian rahasia kecantikan alami wanita muslimah akan terpancar secara jelas.

2. Memakai celak. Rahasia kecantikan alami wanita muslimah lainnya adalah dengan memakai celak mata sebagaimana disunnahkan oleh Rasulullah saw. Memakai celak ternyata tak hanya akan memperindah mata, namun juga mampu melindungi mata dan menjaga kesehatan mata.

3. Rajin bersiwak. Bersiwak merupakan tradisi Rasulullah dalam membersihkan gigi setiap saat dengan menggunakan kayu siwak. Para wanita muslimah dapat mengikuti cara Rasulullah ini untuk menjaga kesehatan dan kualitas gigi.

4. Jilbab mempercantik. Jilbab disamping merupakan syariat ajaran Islam juga berfungsi untuk melindungi tubuh maupun rambut dan kepala seorang wanita dari paparan cahaya matahari secara langsung. Kontak cahaya matahari yang terjadi secara terus menerus akan berakibat pada terjadinya resiko kanker kulit. Jilbab yang dilengkapi dengan cadar juga berguna untuk melindungi kecantikan wajah seorang wanita. Kulit lama kelamaan akan menjadi putih dan tampak lebih bersih.

Rahasia Cantik Alami bagi Kaum Wanita

Tak semua wanita mampu tampil cantik secara alami. Cantik alami tanpa polesan make up dan berbagai style mode fashion bagi kaum wanita tak mudah dilakukan, namun juga bukan hal yang mustahil untuk dicoba. Sebagian kaum pria justru lebih menyukai seorang wanita yang tampil secara alami. Cantik alami mencerminkan keanggunan seorang wanita. Apakah Anda berpikir bahwa tampil cantik alami bagi kaum wanita adalah sesuatu yang kolot? Jawabannya tidak sama sekali. Kecantikan alami lebih bertahan lama ketimbang kecantikan yang muncul karena polesan.
Cantik alami juga murah, namun bukan berarti murahan. Terkadang kita melihat kecantikan seorang wanita justru terpancar pada saat ia tidak menggunakan make up, namun karena alasan ingin mengikuti mode, ia pun menggunakan beragam alat kecantikan, hasilnya wajah seseorang tersebut jauh lebih buruk dibanding ketika ia tak menggunakan beragam peralatan kecantikan. Tampil cantik alami juga akan mengurangi resiko gangguan kesehatan.
Beberapa perlakuan untuk meningkatkan kecantikan bagi kaum wanita berisiko pada gangguan kesehatan. Seperti misalnya penyuntikan silikon pada beberapa anggota tubuh, melakukan penghilangan bulu pada betis dan sebagainya. Penelitian terbaru dari para ilmuan Amerika, bahwa proses pencabutan bulu-bulu pada kaki dan bagian tubuh lainnya pada kaum wanita akan meningkatkan resiko terjadinya kanker.
Berikut ini beberapa tips dan cara mudah bagi kaum wanita untuk dapat tampil cantik alami tanpa harus bersusah payah mengikuti model make up dan peralatan kecantikan terkini;
1. Menjaga makanan dan rajin berolah raga
Sebagian kalangan artis yang mengerti makna kesehatan dan lebih percaya diri tampil cantik alami lebih mengutamakan pada upaya penjagaan makanan dan rutinitas berolah raga yang bermanfaat bagi tubuh. Seperti misalnya rajin memakan buah apel untuk menghaluskan kulit, rajin mengkonsumsi kacang hijau untuk menjaga kesuburan rambut dan sebagainya. Cantik alami itu mudah dan aman bagi kesehatan.

2. Rahasia air wudhu
Bagi para wanita muslim, mereka punya kebiasaan yang tidak disadari efeknya bagi kesehatan dan kecantikan. Tahukah Anda bahwa air wudhu yang biasa dibasuhkan selama lima kali dalam sehari ke wajah kaum wanita muslim dapat mempengaruhi efek kesehatan kulit. Pancaran bersih secara alami juga akan muncul pada wajah yang secara rutin dibasuh selama lima kali dalam sehari.

3. Berpenampilan pas dan menjaga sikap
Secantik apapun penampilan fisik seseorang tak akan ada artinya jika dibarengi dengan sikap yang buruk. Cantik alami tak hanya menekankan pada penampilan fisik, namun juga sikap perangai dan tingkah laku seorang wanita.

Sabtu, 21 Januari 2012

Semua Orang Sukses Lakukan Ini

Saya baru sampai di rumah, setelah 2 hari ke Bandung mengerjakan #YOTNewProject & bicara di depan ratusan mahasiswa UNPAR.
Perjalanan dari Bandung ke Jakarta malam ini saya tempuh sendirian. Di km 97, ada rest area & saya berhenti untuk beli Hot Tall Americano (black coffee) di Starbucks. Ketika mau lanjutin perjalanan pulang, saya memasukkan CD albumnya JFlow (@Jflowrighthere),… saya mendengarkan beberapa lagu, lalu teringat akan satu lagunya yang saya suka banget. Saya fast forwarded ke track #14, “A Tribute To Mama”.
Such a beautiful song, saya putar lagu itu berulang-ulang, sambil membayangkan kehidupan seorang Jflow. Di lagu itu dia bercerita bahwa dia ditinggalkan oleh ayahnya yang ke Heaven ketika berumur 7 tahun. Ibunya harus bekerja Jakarta-Bekasi, pulang malam, demi menghidupi anak-anaknya. Jflow sempat takut hanya bisa sekolah tamat SD, tidak bermimpi bisa kuliah. Tapi dengan keringat ibunya, dia bisa kuliah di UPH, dengan beasiswa, dan lulus TIGA SETENGAH TAHUN! Di lagu ini, saya benar-benar bisa merasakan ketulusan Jflow mencintai dan berterima kasih luar biasa atas apa yang ibunya berikan ke dia, yaitu kasih sayang yang abadi.
Tadi pagi sebelum saya bicara di UNPAR, saya datang ketika Iwan Setyawan sedang menginspirasi di atas panggung. Seperti sebelumnya, saya selalu terharu, bersyukur, terinspirasi dari cerita nyata yang dialami oleh Iwan, seorang anak angkot yang bisa menjadi seorang Direktur di Nielsen NEW YORK. Yang paling dibanggakan oleh Iwan adalah keberanian ibunya, yang kalau ngga salah hanyalah tamatan SD. Ibunya adalah pahlawan baginya. Ibunyalah yang menjual angkotnya, yang merupakan satu-satunya sumber penghasilan keluarganya saat itu, untuk membiayai dia kuliah di IPB. Dia pun ngga menyia-nyiakannya, dengan menjadi lulusan TERBAIK IPB saat lulus.
Pikiran saya, saya biarkan ‘melayang jauh’ diperjalanan pulang tadi… masih ditemani “A Tribute to Mama”nya Jflow. Hingga di satu titik, air mata saya mengalir. Saya merasa bersyukur atas hidup saya ini. Betapa saya sangat beruntung, dilahirkan di keluarga yang penuh cinta kasih, support, dengan nilai-nilai yang luar biasa. Di seluruh kesempatan yang ada, saya selalu mengakui bahwa my achievements bukan karena kepintaran yang saya miliki, tapi lebih karena nilai-nilai yang telah ditanamkan oleh kedua orang tua saya dari kecil; dari ketika saya belum ngerti apa-apa.
… ketika masih SD, saya sudah diajari untuk bisa menjadi pemimpin yang tegas, on time, menghargai semua orang. Saya harus pergi mengetuk kamar bibi (panggilan saya untuk pembantu di rumah) untuk bilang ‘sorry’ karena kebandelan yang telah saya lakukan. Saya harus selalu bilang terima kasih ke supir yang mengantar saya ke sekolah, dan masih banyak lagi… yang semua itu kini telah menjadi karakter saya di kehidupan saya setiap hari, tanpa terkecuali. Ketika saya selesai menyeka air mata, saya sempatkan untuk meng-sms my Mom dan Dad, “I love You Mom+Dad, I miss You.” Dan tidak lama pun saya mendapat balasan sms dari my Mom dan my Dad.
Singkat, padat, dan jelas ya? SEMUA orang sukses, adalah mereka yang sudah mampu untuk bersyukur atas apa yang terjadi di dalam hidupnya, dan menyayangi orang tuanya termasuk di dalamnya. Jangan menganggap diri Agan sudah sukses, kalau Agan masih belum bisa menyayangi kedua orang tua anda! Call / sms / bbm orang tua Agan NOW, or kunjungi mereka ketika ada kesempatan. Jangan lupa ekspresikan your feeling dengan bilang "I love you Mom, Dad".